Tips Menstimulasi Potensi Anak


Anak kita yang berumur 1 - 3 tahun, merupakan masa-masa emas atau golden age bagi mereka. Kebanyakan orang tua, mengira-ngira apa yang dipunyai dan akan menjadi modal hidupnya kelak nanti. Potensi dalam diri anak yang diketahui dan dilatih sejak dini akan menjadi pondasi bagi mereka dikehidupan mendatangnya. 

Selain asupan nutrisi yang baik dan tercukupi, potensi dapat terbangun oleh kegiatan-kegiatan yang sederhana dan dapat dilakukan sehari-hari. Menurut Sani B. Hermawan, psikolog dan direktur Lembaga Psikologi Daya Insani, dalam acara "Wall of Gain Moment" Minggu, 30 Januari 2011 5 cara untuk menstimulasi potensi anak, yakni:

1. Permainan gerak atau permainan fungsi
Yaitu permainan yang dilaksanakan dengan gerakan tujuan melatih fungsi organ tubuh dan panca indera. Misal: melempar benda, menggerak-gerakkan kaki, meremas benda, identifikasi suara, bunyi, dan lainnya.

2. Permainan fantasi/peran
Yaitu permainan yang dipengaruhi oleh fantasi seorang anak. Misal: berperan sebagai ayah/ibu, dokter, nelayan, dan lain sebagainya.

3. Permainan problem solving
Permainan yang mengandung kecerdasan/keterampilan berpikir. Yang melibatkan penyelesaian masalah, misalnya; menjawab teka-teki atau menemukan jawaban dalam suatu masalah, dan lainnya.

4. Permainan bentuk
Mencoba membentuk (konstruktif) suatu karya atau memugarnya (destruktif) suatu karya karena ingin mengetahui komponen atau ingin mengubahnya.

5. Permainan kelompok (team work)
Contoh, membuat yel-yel atau membangun menara.

sumber: http://edukasi.kompas.com/read/2011/02/09/10380176/5.Cara.Menstimulasi.Potensi.Anak

Komentar